Rabu, 15 Februari 2012

Honda Adventure V4, Calon Penantang BMW R1200 GS

 Honda Adventure V4, Calon Penantang BMW R1200 GS

OTOMOTIFNET- Honda sebagai penguasa terbesar market share roda dua di dunia, nampaknya tidak mudah berpuas diri. Terlihat dimana akhir-akhir ini pabrikan sayap mengepak rajin merilis produk terbarunya. Salah satunya adalah  All New CBR 150 yang generasi sebelumnya cukup laris di Thailand dan Indonesia. Dan CBR 250 dipersiapkan untuk menantang Kawasaki Ninja 250R yang laris dari Indonesia hingga ke Amerika.

Selain kedua jagoan ini, Honda saat ini juga menghembuskan isu akan mengeluarkan motor adventure berbasis mesin V4. Bahkan dengan jelas menunjukkan sketsa final motor petualang tesebut. Motor baru ini nampak seperti VFR1200F dengan kemampuan adventure ala balap Paris Dakar. Tampak jelas desain motor ini memiliki postur tinggi untuk menerjang segala medan.
Spesifikasi belum dijabarkan secara gamblang, namun jika memperhatikan sketsa. Motor ini menggunakan mono arm. Perhatikan baik-baik, VFR versi adventure ini terlihat mirip dengan BMW R1200 GS. Nampaknya yang disasar memang segmen motor adventure berkelas seperti kendaraan asal Jerman tersebut. Sebelumnya BMW R1200 GS terkenal sebagai motor yang mampu membantai segala medan, namun tetap bergengsi untuk dipakai diperkotaan.

Menurut isu yang berkembang, motor ini akan menggunakan mesin V4 silinder dengan kapasitas 800cc. Sepertinya Honda berniat memasuki segmen ini dengan harga yang lebih kompetitif. Alasannya adalah kebanyakan petualang roda dua cenderung membeli motor dengan kemampuan mumpuni dan tidak terlalu peduli dengan aktualitas diri. Sebelumnya segmen ini memang memiliki jagoan yang terlalu mewah untuk bertualang. Contohnya BMW R1200 GS dan Ducati Multistrada 1200 yang memang harganya cukup tinggi!

Tidak sabar untuk melihat sosoknya? Kabarnya motor ini akan menampakkan diri di Milan, dalam parade EICMA minggu depan. So tetap tunggu beritanya ya!
ini beritanya ane kutip dari Motorplus dan Otomotifnet.com

Stay tuned on OTOMOTIFNET.com!

Penulis: Abed
Foto : Honda

Update 2012 tips Waspada Rem Lengket,Karena lembab dan debu..

Assalamaualaikum ....
Hallo Brother And Siter..salam hangat selalu buat kita semua..
Maaf nih baru ON lagi di Blog,karna kesibukan rutinitas dan pekerjaan..yg penting tetep eksis ya bro..hehehe

ane mau ngasih Tips yg ane kutip dari Motorplus.

Waspada Rem Lengket, Karena Lembab dan Debu

Debu basah bikin gerak tuas jadi seret

Sering hujan, hal paling dikeluhkan pemilik motor yaitu rem belakang kelewat pakem. Terutama di rem teromol yang sudah lama tak dibersihkan. Baru injak tuas sedikit, roda belakang seperti mau terkunci. Gejala ini kerap terjadi saat motor diam habis kehujanan.

“Rem belakang seperti nge-lock karena ruang di dalam teromol terlalu lembab. Kerana hal itu, tuas pengungkit kampas rem yang mestinya otomatis (gampang buka-tutup) jadi makin seret dan maunya ngerem. Sementara tuas penarik paha ayam sudah bebas,” jelas Muhamad Ma’sum, instruktur sekolah mekanik HMTC Cabang Surabaya.

Nah, untuk minimalisasi gejala rem belakang nge-lock, saran Ma’sum baiknya melakukan perawatan berkala di bagian itu. Soale, salah satu sumber penyebab tuas pengungkit kampas rem seret, di ruang tersebut bukan cuma lembab atau basah, tapi juga sudah banyak dihinggapi debu halus. Makanya kampas enggak balik.

“Membersihkannya sama saja dengan motor-motor lain yang masih pakai rem teromol. Setelah panel kampas rem terpisah dari teromol dan as roda, ruang teromol disemprot angin bertekanan biar debunya hilang. Biar maksimal, sikat juga pakai kuas,” imbuh pria tugas di Jl. Jagir Wonokromo, No. 100. Komp. Ruko Mangga 2, Blok AA2, Surabaya.

Bagian paling penting dari masalah ini adalah, tuas pengukit kampas rem di panel. Bukan cuma dicuci tapi juga wajib dikasih pelumas seperlunya. (motorplus-online.com)